SEMARANG– Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto selaku penasihat KORPRI TNI Jateng pimpin acara syukuran HUT KORPRI ke-50 yang diikuti oleh Dewan Pengurus KORPRI (DPK) Sub Unit KORPRI TNI Prov. Jateng, bertempat di Balai Diponegoro, Jl. Perintis Kemerdekaan, Watugong. Rabu, (15/12/2021).
Sesuai dengan tema yang diangkat pada perayaan HUT Korpri ke-50 pada (29/11) “ASN Bersatu, KORPRI Tangguh Indonesia Tumbuh” Pangdam mengatakan bahwa KORPRI merupakan salah satu Stakeholder penting unsur pemerintahan yang selama ini turut andil dalam pembangunan serta kemajuan negara Indonesia.
Melalui acara kegiatan syukuran tersebut, Pangdam menekankan di usia KORPRI yang ke-50, ASN harus lebih bersyukur, lebih profesional dalam bekerja, selalu upgrade dan selalu memberikan pelayanan yang terbaik. Sebab saat ini lapangan pekerjaan sangat sulit terlebih pada masa pendemi Covid-19 sehingga berdampak tingginya angka pengangguran.
Selain berdampak pada tingginya angka pengangguran, banyak perusahaan swasta yang membuat kebijakan-kebijakan tentang jam kerjanya bahkan merumahkan dan memberhentikan karyawannya.
“Kita harus bersyukur bahwa negara masih mampu memberikan kesejahteraan”
Pangdam juga mengingatkan untuk para KORPRI agar memahami “Job Description” masing-masing serta lebih meningkatkan kemampuan dan mengasah ilmu yang selama ini telah didapat agar menjadi ASN yang Qualified dibidangnya.
Baca juga:
Dandim Purbalingga Berganti
|
“Ayo bangkit dari zona nyaman, gali potensi yang ada serta pahami posisi dan kondisimu”
“Jika sudah mengetahui posisi dan kemampuanmu maka kamu akan mampu mengcreate itu semua”
Selanjutnya Pangdam juga turut mengucapkan terimakasih serta mengapresiasi atas kontribusi yang selama ini dilakukan KORPRI untuk kemajuan NKRI, khususnya kepada instansi militer.
Pada kesempatan yang sama pemotongan tumpeng turut dilakukan oleh Pangdam bersama ketua DPK Unit Prov. Jateng Dr. M. Rahmaningrum sebagai wujud syukur atas pengabdian KORPRI yang telah berusia 50 tahun.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Aspers Kasdam IV/Diponegoro Kolonel Inf Hendi Ahmad Pribadi, S.I.P., Dandenmadam IV/Diponegoro Kolonel Arm Budi Isdarwanto, S.E., Kaajendam IV/Diponegoro Kolonel Caj Drs. Susanto, M.A.P., Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Inf Enjang, S.I.P., serta seluruh pengurus maupun anggota KORPRI DPK Sub Unit KORPRI TNI Prov. Jateng. SumberPendam IV/Diponegoro.
Editor : JIS Agung w